Enfamil A+ Step Up Care = Susu Formula yang Cocok untuk Kembar Hasra

Setelah kembar Hasra lahir, pada usia 33 minggu lebih beberapa hari. Memang kalau dari segi berat badan jelas kurang dari bayi pada umumnya. Mengingat, memang aslinya belum waktunya untuk lahir ke dunia. Namun takdir sudah seperti itu, Humaira sebagai anak yang lahir pertama berat badan ketika lahir 1,840 kg/ panjang badan 42 cm, sementara Hasan lahir dengan berat badan 1,480 kg/ panjang badan 40 cm. Memang kembar Hasra masuk dalam kategori bayi prematur.

Bayi prematur adalah bayi yang lahir sebelum usia kandungan mencapai 37 minggu. Berbeda dengan bayi yang lahir cukup bulan, bayi yang terlahir prematur membutuhkan penanganan intensif karena organ tubuhnya belum berkembang dengan sempurna.

Untuk itu memang sejak lahir, saya dan istri sudah menyadari betul bahwa kelak, kembar Hasra ini memang butuh perhatian ekstra dan lebih. Jadi kami sudah siap dengan segala konsekuensinya.

Ketika lahir pada tanggal 25 Agustus 2021, itu kembar Hasra langsung masuk ke ruangan bayi, memakai alat inkubator bayi. Inkubator adalah alat yang berbentuk kotak dan berbahan plastik transparan. Alat ini memungkinkan bayi terhindar dari infeksi bakteri dan suara bising, serta menjaga tubuhnya tetap hangat. Bayi prematur tidak memiliki jaringan lemak yang cukup untuk mengatur suhu tubuhnya dengan baik. Kembar Hasra dipisah, satu sama lain tidak dalam satu box inkubator. Dan memang kebetulan pada waktu itu, banyak bayi juga yang termasuk bayi prematur.

Untuk nutrisi kembar Hasra yang paling utama adalah ASI dari ibunya. Waktu itu setelah kelahiran kembar memang kami bolak-balik dari rumah ke rumah sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta. Tujuannya salah satunya adalah memberikan ASI Eksklusif. Saya siap siaga dalam mengantar istri sampai selesai.

Biasanya ada jam khusus ketika istri diperkenankan untuk masuk ke ruangan bayi untuk memberikan ASI nya. Sehari bisa sampai 3-4 kali memberikan ASI eksklusif ini. Kadang kalau momentum seperti itu, saya sering tanya ke istri bagaimana perkembangan kembar Hasra. Wajahnya bagaimana, rambutnya sudah lebat belum dan sebagainya. Karena ketika memberikan ASI ini istri lebih puas dan lama dalam memandang kembar Hasra. Maklum, karena ketika baru lahir saya memang pernah melihatnya, seiring waktu berjalan karena tidak bertemu jadi sedikit lupa gambaran wajahnya.

Lebih kurang 1 pekan dalam memberikan ASI ekslusif kembar Hasra mengalami perkembangan yang baik, dan untuk ASI dari istrinya kurang. Petugas menyarankan untuk mencari donatur ASI plus membeli susu formula khusus untuk bayi prematur. Karena jumlah bayinya 2 jadi ASI dan istri belum banyak, dan solusinya adalah dengan memberikan pendampingan susu formula. Untuk mengenai donatur ASI, pas banget ada bude di Sedayu yang sedang menyusui dan masih saudara. Sehingga, saya minta donatur ASI darinya, alhamdulillah aman.

Diberikan saran kalau beli susu formulanya merk Enfamil A+ Step Up Care. Enfamil A+ Step Up Care merupakan susu formula yang dikhususkan untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi bayi yang terlahir secara prematur dan bayi dengan berat badan lahir rendah (BBLR) setelah keluar dari rumah sakit.
Enfamil A+ Step Up Care = Susu Formula yang Cocok untuk Kembar Hasra
Enfamil A+ Step Up Care

Enfamil A+ Step Up Care memiliki kandungan Kalori, Protein, Vitamin, dan nutrisi penting lainnya yang lebih banyak dibandingkan dengan produk Enfamil A+ lainnya, hal ini dikarenakan formula Enfamil A+ Step Up Care dibuat secara khusus untuk keperluan medis dalam mendukung pertumbuhan dan perkembangan bayi prematur dan berat badan lahir rendah (BBLR) agar kebutuhan nutrisinya tercukupi.

Segera saat itu juga browsing di internet, karena stok di rumah sakit habis. Disuruh petugas untuk mencarinya sendiri, usahakan malam nanti harus ada karena kebutuhan mendesak. So, bergegas mencari informasi dari apotek ke apotek lainnya tentang susu formula ini. Dan ternyata, zonk banyak apotek yang tidak memiliki jenis susu formula seperti ini. Banyak yang tidak berani nyetok.

Lalu iseng saja mengontak Clandys, alhamdulillah ternyata ada. Harga susu per kalengnya  cukup fantastis, namun tidak mengapa untuk kembar Hasra tidak masalah, yang penting dapat susu formula itu. Singkat cerita, akhirnya susu formula Enfamil A+ Step Up Care bisa terbeli, dan kebutuhan ASI dan sebagainya sementara aman. Alhamdulillah.

Enfamil A+ Step Up Care dapat juga diberikan pada bayi yang memang membutuhkan penanganan khusus. Akan tetapi, jelas pemberian susu Enfamil A+ Step Up Care ini juga harus atas saran dan rekomendasi dari dokter ataupun tenaga kesehatan lainnya. Jangan asal memberikan susu formula tanpa saran dari tenaga medis. Enfamil A+ Step Up Care tidak boleh diberikan secara parental ataupun keputusan pribadi orang tua, sekali lagi jangan ya! Hal ini dikarenakan karena ASI merupakan sumber asupan nutrisi makanan yang terbaik untuk bayi anda. Tidak ada yang mampu mengalahkan kandungan nutrisi dari ASI seorang ibu kepada anaknya, namun karena darurat tidak mengapa, asal dengan saran tenaga medis tadi.

Manfaat Susu Formula Enfamil A+ Step Up Care adalah sebagai berikut:

  1. Sebagai susu formula untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi bayi prematur dan berat badan lahir rendah (BBLR)
  2. Membantu mempercepat proses perkembangan berat badan normal
  3. Membantu mendukung pertumbuhan dan perkembangan bayi

Keunggulan Susu Formula Enfamil A+ Step Up Care adalah sebagai berikut:

  1. Mengandung lebih banyak Kalori, Protein, Vitamin, dan nutrisi penting lainnya yang lebih banyak dibandingkan dengan produk Enfamil A+ lainnya
  2. Mengandung DHA + ARA yang berasal dari Omega-3 untuk mendukung perkembangan dan kecerdasan otak, serta kemampuan penglihatan yang lebih baik

Testimoni dan Pengalaman

Ketika sejak lahir kembar Hasra minum susu formulanya memakai Enfamil A+ Step Up Care tidak ada keluhan dan gejala alergi. Saluran pencernaanya bagus, tidak diare dan muntah. Ketika pertama kali diberikan susu formula ini memakai sendok, juga lahap itu ketika meminumnya, menurut pengakuan dari istri saya.

Bahkan sampai tulisan ini ditulis, dan kembar Hasra berusia 6 bulan lebih, alhamdulillah tidak ada gejala yang tidak baik untuk pertumbuhannya. Pernah ketika pas sakit dulu, dari klinik diberikan susu formula beda merk. Kualitasnya berada di bawah Enfamil A+ Step Up Care. Hasilnya, adik Hasan diare beberapa hari, dan atas saran dokter spesialis dr. H Komaruddin, Sp.A kami hentikan dan melanjutkan dengan Enfamil, alhamdulillah berangsur membaik dan sembuh.

Enfamil A+ Step Up Care = Susu Formula yang Cocok untuk Kembar Hasra
Berikan yang terbaik untuk kembar Hasra

Memang berat badan kembar Hasra mulai bertambah dan stabil sesuai dengan perkembangan bayi normal, respond motoriknya nya juga bagus, badan kembar Hasra makin gempal dan kencang. Kalau dalam bahasa Jawanya itu "awak e ndaging atus-atus" (Badannya gemuk gempal, dan keras dagingya).

So, jika Anda orangtua ingin memberikan yang terbaik untuk buah hatinya, usahakan berikan yang terbaik. Karena masih masa penyembuhan karena bayi prematur dan masa pertumbuhan yang harus diperhatikan lebih, ingat bayi prematur itu segalanya butuh perhatian lebih. Selamat mencoba Mom's and Dad's :)

Dwi Pracaya
Dwi Pracaya Seorang karyawan swasta yang menyukai dunia tulis-menulis dan fotografi di Jogjakarta Menggunakan nama pena ~ Dipa, Happy Blogging :)

Posting Komentar untuk "Enfamil A+ Step Up Care = Susu Formula yang Cocok untuk Kembar Hasra"